Solusi untuk penderita gangguan lambung yang sulit disembuhkan

Gangguan pada lambung tidak hanya menyebabkan munculnya satu penyakit saja melainkan banyak macamnya seperti Gastritis atau radang lambung, GERD atau penyakit lambung yang disebabkan oleh asam lambung naik, tukak lambung, atau bahkan hanya gangguan lambung saja yang sensitif terhadap beberapa jenis makanan.

Gambar : Google

Artikel ini hanya sekedar ingin berbagi pengalaman, bukan ingin berbagi penderitaan, yang mana penulis blog aLeziana ini termasuk salah satu dari sekian banyak penderita gangguan lambung sensitif. Jadi, setiap makan makanan yang pedas khusus pedas dari cabe rawit, maka asam lambung langsung naik dan memunculkan gejala-gejala yang mudah dihafal karena mungkin sudah terlalu sering sehingga dapat dengan mudah dihafal, dan ini berlangsung sudah sangat lama dari umur sekitar 9 atau 10 tahun, dan saat itu masih duduk di kelas 3 Sekolah Dasar.

Cerita

Awalnya, saat itu adalah akhir bulan puasa Ramadhan dan itu merupakan saat pertama kalinya mampu menamatkan puasa sehingga dengan penuh kesenangan langsung mencicipi segala jenis makanan dan minuman yang ada, tidak terkecuali sirup yang saat dulu itu sering disebut dengan 'orson' oleh orang Sunda setempat.

'Orson' inilah yang ternyata menjadi malapetaka. Satu hari setelah perayaan Lebaran, aLez minum sirup 'orson' ini tanpa dicampur air putih dan tidak terasa hingga habis satu botol dalam 2 hari walaupun itu rasanya sangat asam.

Satu minggu kemudian akhirnya jatuh sakit. Lalu ketika berobat ke Puskesmas setempat hanya diberi obat saja tanpa diberitahukan mengenai apa yang sebenarnya terjadi.

Dapat ditebak, obat dari dokter tidak manjur dan sakit tersebut malah semakin parah dengan kondisi tubuh yang dingin dan bukan panas.

Kemudian, setelah itu dibawa berobat ke dokter praktik umum yang mana beliau adalah spesialis penyakit dalam yang juga aktif berdinas di salah satu rumah sakit besar di kota setempat.

Setelah dokter memeriksa dan menanyakan gejala, beliau mengatakan bahwa sakit yang diderita ternyata gejala Tipes atau Tifus yang disebabkan oleh makanan atau minuman yang pedas dan asam, padahal sebelumnya tidak diceritakan bahwa telah meminum sirup tanpa dicampur air.

Setelah berobat, akhirnya harus istirahat selama 1 bulan penuh sebelum akhirnya sembuh. Tapi sayangnya tidak bisa sembuh total justru malah sering mengalami gangguan lambung.

Berobat lagi, sembuh lagi, kambuh lagi, begitulah seterusnya walaupun telah berganti dokter hingga akhirnya memutuskan untuk berhenti berobat dan merawat diri saja.

Itulah sekilas cerpen atau cerita pendek dari pengalaman hidup pribadi yang boleh dijadikan pelajaran oleh kamu, oleh Anda dan sekalian supaya di waktu mendatang tidak melakukan hal bodoh seperti itu. Atau mungkin sebagai cara untuk mencegah anak-anak Anda makan dan minum sembarangan.

Di bawah ini akan diberikan informasi mengenai gejala gangguan lambung yang disebabkan oleh naiknya asam lambung dan juga tips bagaimana cara merawat diri untuk mencegah naiknya asam lambung. Tips ini juga mungkin berlaku untuk penderita gangguan lambung yang cukup parah seperti Gastritis, GERD, tukak lambung dan gangguan lambung lainnya.

Gejala

Menurut informasi dari para dokter online, ketika asam lambung naik, dia akan melalui beberapa jalur sebelum akhirnya sampai di mulut sebagai pelabuhan terakhir.

Sehingga gejala-gejala yang ditimbulkan pasti melibatkan area-area tubuh yang dilalui jalur asam lambung yang pada sebagian penderita, beberapa di antaranya kadang terjadi, kadang tidak. Sedangkan berdasarkan pengalaman sendiri, semuanya terjadi secara bersamaan. Di antaranya :

  1. Perut kembung.

  2. Mulas, kadang bisa buang air besar kadang tidak.

  3. Mual berasa ingin muntah.

  4. Sariawan.

  5. Demam atau panas dingin.

  6. Mudah letih atau capek dan lesu serta terasa lemah.

  7. Sakit kepala, kadang pada bagian belakang, kadang pada bagian pinggir.

  8. Produksi lendir meningkat kadang menyebabkan flu.

  9. Otot pegal, pada kasus aLez, terkadang muncul satu bintik seperti jerawat di bagian tubuh manapun. Atau kadang muncul satu benjolan kecil yang meradang (cenat cenut) dan terasa ngilu saat dipegang dan inipun muncul di bagian tubuh manapun.

  10. Sakit gusi atau gigi terasa akan copot (bhs.Sunda: ungger), yang mana ini jarang terjadi.

  11. Suhu tubuh meningkat, kadang badan terasa panas kadang dingin, ini disebabkan oleh inflamasi di lambung.

Gejala seperti di atas merupakan gejala yang dialami setiap asam lambung naik berdasarkan pengalaman, dan tentunya aLez akan kembali mengingat mengenai makanan atau minuman apa yang telah dikonsumsi sebelum akhirnya gejala ini muncul.

Karena sebagian besar penyebab dari gangguan lambung itu adalah makanan dan minuman, sedangkan sebagian kecilnya berasal dari pola pikir.

Iya pola pikir yang terlalu pesimis, takut dan khawatir dapat menyebabkan gangguan lambung dikarenakan otak yang digunakan berpikir memproduksi hormon tertentu yang dapat mengakibatkan asam lambung naik, dan biasanya menyebabkan terjadinya sakit maag.

Tapi dalam kasus yang dialami aLez, itu murni berasal dari makanan dan minuman, sehingga dengan ini dapat memberikan tips mengenai makanan dan minuman apa saja yang tak boleh dikonsumsi oleh para penderita gangguan lambung yang disebabkan oleh asam lambung yang mudah naik.

Makanan dan minuman tersebut adalah apapun yang tidak segar bahkan makanan yang diawetkan karena makanan yang tidak segar itu akan mengandung bakteri yang tidak bersahabat dengan lambung kamu yang sensitif.

Makanan yang perlu dihindari

  1. Makanan pedas dari cabe rawit, kecuali cabe keriting dan cabe merah atau cabe hijau besar biasanya tidak akan menyebabkan lambung terganggu.

  2. Makanan asam.

  3. Makanan jalanan. (suatu kali pernah melihat makanan yang dijual dijalanan digoreng menggunakan minyak yang sudah hitam, seperti gorengan dan ayam).

  4. Makanan beku yang disimpan lama di dalam kulkas.

  5. Jengkol, kecuali diproses dengan benar dengan menghilangkan sebagian besar kadar racun maka jengkol boleh dikonsumsi tapi jangan terlalu sering.

  6. Makanan berlemak seperti daging kambing dan daging sapi, kecuali diproses dengan menghilangkan sebagian besar kadar lemak dan dikonsumsi dengan tidak terlalu sering.

Minuman yang perlu dihindari

  1. Minuman beralkohol.

  2. Minuman berkarbonasi dan bersoda.

  3. Minuman manis kemasan, kecuali tidak terlalu sering.

  4. Minuman asam seperti sirup atau 'orson' yang diceritakan di atas.

  5. Kopi, boleh dikonsumsi asal sesuai anjuran dokter. Lebih baik 2 cangkir dalam 1 hari dan apabila itu kopi kemasan maka pilihlah sesuai kenyamanan yang dirasakan oleh lambung.

Dalam daftar di atas mungkin terdapat beberapa makanan dan minuman yang terlewat atau bahkan ada jenis makanan tradisional daerah kamu yang aLez tak tahu tapi ternyata menyebabkan gangguan lambung, maka aLez akan memberikan spesifikasi mengenai makanan dan minuman yang perlu dihindari yaitu semua jenis makanan dan minuman yang diawetkan, yang tidak segar, dan sama halnya dengan minuman.

Tips merawat diri

Jadi intinya, sedapat mungkin konsumsilah makanan segar, dan akan lebih baik lagi makanan yang dimakan adalah hasil dari masak sendiri sehingga dengan ini kita akan mengetahui apa saja komposisi dari makanan tersebut dan dibuat atau diproses dengan cara bagaimana.

Khususnya dalam menggunakan minyak goreng, selalu gunakan minyak goreng yang sehat dan usahakan pemakaian minyak goreng hanya sekali pakai atau setidaknya 2 hingga 3 kali pakai bila itu masih bersih.

Selanjutnya adalah menjaga pola makan karena jika terlalu sering telat makan maka kinerja lambung tidak akan stabil.

Jangan terlalu banyak berbaring atau bahkan makan makanan ringan sambil berbaring.

Terakhir adalah berolahraga atau beraktifitas sewajarnya, tidak terlalu santai dan tidak terlalu melelahkan.

Semoga bermanfaat, jaga kesehatan sepanjang hari dan jangan lupa berbahagia.

© aLez

Tentang Penulis :

Hai, Saya adalah seorang blogger yang senang mempelajari berbagai macam hal, terutama seni, teknologi, dan ilmu pengetahuan umum. Saya membuat blog ini bertujuan untuk berbagi hal yang bermanfaat, termasuk hal yang telah saya pelajari.

Artikel Terkait

Post Terbaru Post Sebelumnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar