Memperbaiki error 0x80070015 Windows cannot install required files pada laptop Windows 7

Okay, kali ini aLez akan berbagi pengalaman lagi saat memperbaiki error pada laptop Windows 7 yang mana error kali ini yaitu 0x80070015 dengan pesan "Windows cannot install required files. The file may be corrupt or missing. Make sure all files required for installation are available, and restart the installation".

Error ini terjadi saat aLez melakukan instal ulang Windows di mana saat proses instalasi tiba di halaman Installing Windows dan pada proses Expanding Windows files tiba-tiba muncul pesan error seperti yang dimaksud di atas.

Walaupun telah dicoba berkali-kali dengan mengulang proses instalasi dari awal namun error tersebut kembali muncul tepat pada proses Expanding Windows files yang hanya mampu memproses hingga beberapa persen saja.

Error ini bermula dari Application Error 0xc0000005 yang terjadi pada laptop Windows 7 aLez sebelumnya yang selengkapnya boleh disimak di artikel ini : Pengalaman mengatasi Application Error 0xc0000005 di Windows 7

Menurut ahli dari forum Windows mengatakan bahwa kode error 0x80070015 ini berarti bahwa perangkat sedang tidak siap. Ini biasanya muncul jika drive USB atau disk mengalami masalah atau bahkan drive penyimpanan tidak dapat diakses.

Sedangkan menurut beberapa ahli lainnya mengatakan bahwa error 0x80070015 boleh terjadi dikarenakan salah satu disk penyimpanan pada laptop kita bermasalah yang terkadang mereka sebut dengan istilah bad storage.

Berangkat dari penjelasan tersebut, aLez mencoba memeriksa salah satu memori penyimpanan yaitu RAM dengan terlebih dahulu membongkar casing laptop.

Dan benar saja, hal yang dijelaskan oleh para ahli di atas memang benar. Ternyata memori penyimpanannya bermasalah karena aLez mendapati memori RAM berdebu dan sangat kotor sehingga ini menyebabkan koneksi ke jalur lain terhambat atau terganggu.

Hal ini dapat dimaklumi karena selama hampir 7 tahun laptop ini tidak pernah dibersihkan bagian dalamnya.

Setelah dibersihkan dan dipasang kembali untuk kemudian melakukan instalasi Windows, error tersebut pun hilang. Bahkan proses instalasi berjalan lancar hingga selesai.

Jadi, untuk memperbaiki error 0x80070015 pada laptop Windows seperti yang aLez alami adalah dengan memeriksa memori penyimpanan, baik itu RAM maupun hard disk.

Dan apabila itu ternyata kotor maka cukup bersihkan saja. Sedangkan untuk cara membersihkannya adalah dengan menggosoknya secara perlahan menggunakan sikat halus seperti sikat gigi atau kuas yang dibasahi dengan sedikit cairan yang sifatnya cepat mengering seperti kayu putih, baby oil ataupun thinner grade A.

Catatan tambahan

Istilah bad storage yang boleh diartikan sebagai penyimpanan yang buruk tidak selalu berarti bahwa disk penyimpanan rusak melainkan hanya tidak bekerja dengan baik. Dan ini boleh disebabkan oleh beberapa hal seperti tertutup debu atau boleh juga karena letaknya yang tidak tepat pada posisinya.

© aLez

Tentang Penulis :

Hai, Saya adalah seorang blogger yang senang mempelajari berbagai macam hal, terutama seni, teknologi, dan ilmu pengetahuan umum. Saya membuat blog ini bertujuan untuk berbagi hal yang bermanfaat, termasuk hal yang telah saya pelajari.

Artikel Terkait

Post Terbaru Post Sebelumnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar