Cara melewati verifikasi akun Google FRP Xiaomi Redmi 6A MIUI 10 tanpa software
Factory Reset Protection atau perlindungan reset pabrik pada handphone Xiaomi dengan OS MIUI 10 dapat dilewati dengan mudah tanpa software dan tanpa PC.
Sama seperti pada handphone merk lain yang memiliki fitur FRP, di mana setelah handphone direset ke setelan pabrik maka tidak bisa masuk ke menu utama. Sebagai gantinya, handphone mentok di verifikasi akun Google yang artinya kita perlu memasukkan email Google yang pernah disinkronkan dengan perangkat handphone tersebut.
Pada Xiaomi dengan OS MIUI 10 juga sama-sama mentok di verifikasi akun Google. Hanya pada MIUI 10 ini, akan terdapat pemberitahuan "Anda belum masuk" kemudian tampilan akan kembali lagi ke awal.
Jika kita sudah lupa dengan akun Google yang pernah disinkronkan dengan perangkat maka kita perlu melakukan beberapa langkah supaya dapat melewati verifikasi akun Google atau istilahnya yaitu bypass FRP.
Cara bypass FRP Xiaomi MIUI 10
Apapun tipe handphone Xiaomi yang kita gunakan, selama handphone tersebut terinstal OS MIUI 10 maka cara di bawah ini bisa dipraktikkan. Biasanya MIUI 10 terinstal pada Redmi 6, 6A dan 6 Pro. Sementara itu, aLez sendiri mempraktikkannya pada handphone Xiaomi Redmi 6A.
1. Lepas SIM Card
Pertama, kita harus melepas kartu SIM untuk memastikan agar handphone tidak terhubung ke jaringan apapun.
2. Lakukan beberapa pengaturan
Silakan lakukan pengaturan awal seperti biasanya hingga sampai ke halaman untuk menyetel sandi. Pengaturannya kurang lebih seperti ini:
Bahasa dan Lokasi = Indonesia
Hubung ke jaringan = Lewati
Syarat dan Ketentuan = Lainnya » Setuju
Masukkan kartu sim = Klik tanda panah kanan.
Layanan Google = Setuju
3. Setel sandi
Ini adalah bagian terpenting untuk kita dapat melewati FRP. Jika pengaturan sudah masuk ke bagian Setel sandi maka kita perlu menyetel sandi dengan mengkliknya lalu memilih jenis sandi yang diinginkan. Dalam hal ini, pilih yang paling mudah yaitu sandi pin. Setel pin 1234 agar mudah diingat kemudian ulangi untuk mengonfirmasi.
Pengaturan berikutnya yaitu Pilih tema, kemudian Setelan tambahan. Pada bagian Setelan tambahan ini, kita perlu mengklik tombol panah kembali beberapa kali hingga sampai ke halaman Hubungkan ke jaringan.
Catatan
Pada praktiknya, aLez tidak sampai ke Setelan tambahan. Sebagai gantinya, tampilan kembali ke awal. Jika kamu mengalami hal yang sama maka cukup lakukan pengaturan seperti biasa hingga sampai ke bagian Hubungkan ke jaringan.
4. Hubungkan handphone ke jaringan internet
Mulai dari sini, kita perlu menghubungkan handphone ke jaringan internet, baik wifi maupun seluler. Jika sudah terhubung, klik tanda panah kanan.
Sebelumnya ketika sistem memeriksa pembaruan, terdapat pesan "Anda belum masuk" dan tampilan kembali ke awal. Sekarang pesan tersebut sudah tidak ada lagi.
Selanjutnya akan muncul halaman Menyalin aplikasi & data. Pada bagian ini, kita perlu memilih Siapkan sebagai perangkat baru. Lalu kita akan diminta untuk memasukkan kode pin, masukkan saja kode pin yg tadi dibuat.
Tampilan akan masuk ke halaman login akun Google, namun halaman ini bisa dilewati dengan mengklik tombol Lewati. Jika sudah seperti ini maka itu artinya bypass FRP berhasil.
Akan tetapi, jika halaman login akun Google tidak muncul atau terdapat pesan tidak dapat login maka coba lagi nanti karena itu tandanya jaringan internet yang digunakan jelek. Jadi, pastikan jaringan internet yang digunakan bagus kemudian coba lagi.
Setelah itu, lanjutkan melakukan pengaturan. Agar lebih cepat, atur seperti ini:
Layanan Google = Lainnya » Setuju
Alamat email = Lain kali
Akun mi anda = Lewati
Setelan tambahan = klik tanda panah kanan
Pilih tema
Instal aplikasi dari getapps = Lewati
Selesai, handphone akan menampilkan logo MIUI 10 seperti awal. Selanjutnya kita hanya perlu mengklik tanda panah sehingga handphone akan menampilkan home.
© aLeziana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar